Berita MGMP

Sabtu, 25 November 2017

Blog Baru untuk Semangat Baru

SEMOGA saja, lahirnya blog baru di SMA Negeri 2 Karimun dengan nama ADIWIYATA SMANDAKA akan menambah ramainya para guru yang akan menulis di blog. Akan lahir pula para bloger baru di kalangan guru, khususnya di lingkungan SMA Negeri 2 Karimun. Di sekolah-sekolah lain mungkin sudah ada juga para guru  atau pengawas dan atau Kepala Sekolah yang mengelola blog. Yang kita tahu, misalnya blog Ibu Erladewi, Guru Kimia yang sudah beralih profesi menajdi pengawas satuan pendidikan.

Tentu saja kita sangat bangga dan mengapresiasi para guru yang mau mengelola blog. Beberapa waktu yang lalu, di SMA Negeri 3 Karimun juga ada beberapa orang guru yang mengelola blog. Tentu saja ini sesuatu yang bagus. Ayo, silakan lanjutkan mengelola blog pribadi selain menulis di blog atau web bersama karena itu bukti para guru mau mengembangkan diri, khusus di ranah literasi tulis-menulis.

Untuk menampung aspirasi guru dan siswa sekaligus untuk menyemarakkan program Adiwiyata Sekolah di SMA Negeri 2 Karimun (Smandaka) milsanya, itu memang sudah seharusnya ada sebuah media. Boleh media apa saja, blog gratis atau web berbayar. Jika sebuah blog yang dipilih, tentu sudah ada pertimbangan sekolah. Yang kita tahu, dengan blog ini para pengelola dan kontributornya akan berkesempatan sangat luas untuk menuangkan ide dan pikirannya melalui blog ini.


Suka atau tidak suka, para guru sudah seharusnya mengembangkan diri dengan memupuk kemampuan literasi masing-masing. Selain untuk keperluan kenaikan pangkat, sesungguhnya kemampuan menulis sangatlah bermanfaat bagi setiap guru. Pikiran dan perasaan, apa lagi ide-ide brilian yang dimiliki akan sangat berguna buat diri sendiri dan buat orang lain jika itu mampu dituangkan ke dalam sebuah tulisan.

Jadi, manfaat menulis memang sangatlah banyak. Untuk menyebut beberapa saja, misalnya sebagai ekspresi diri. Orang akan mudah tahu tentang kita, salah satunya melalui karya tulis kita. Lebih dari itu, menulis akan secara otomatis membuat kita terlatih untuk mengungkapkan pikiran, perasaan dan isi hati kita. Siapa yang akan mampu menebak isi hati kita? Tapi tulisan kita yang jujur akan menjelaskan itu semua.

Sesungguhnya, jika kita bersedia membaca tulisan-tulisan tentang manfaat menulis, begitu banyak dan begitu hebat manfaatnya. Maka menulislah apa saja, terutama tentunya yang bermanfaat buat kita. Tentang apa saja, misalnya berkaitan dengan profesi kita sebagai guru. Guru hebat, salah satunya karena bisa membuat orang lain hebat dengan inspirasi tulisan-tulisannya. Mari, mengelola blog. Mari berkarya di media apa saja, khususnya blog/ website pribadi atau bersama. Percayalah, kita akan bisa.***

Tidak ada komentar:
Write komentar

Berikan Komentar Anda